PAREPARE — PSM Makassar siap bermarkas di Parepare. Pemkot terus menata stadion dan area sekitar. Tarif parkir menjadi perhatian yang sebelumnya sempat menjadi sorotan suporter.
Walikota Parepare Taufan Pawe menemui warga area stadion. Tepatnya di Jalan Syamsu Alam Bulu Kelurahan Lompoe, Selasa (19/7/2022). Walikota dan warga menetapkan tarif parkir. Masing-masing roda dua sebesar Rp10.000. Sedangkan untuk roda empat dikenai tarif maksimal Rp20.000.
“Masalah perparkiran tidak sedikit keluhan kemarin yang timbul karena perilaku oknum parkiran. Alhamdulillah tadi pak Kapolres mendahului, saya tinggal menambahkan bahwa perparkiran itu kita sepakati Rp10.000 untuk motor Rp20.000 untuk kendaraan roda empat,” kata Pria yang akrab disapa TP itu.
Taufan menyebut tarif parkir yang disepakati itu di lahan milik warga. Untuk parkir di area stadion itu kewenangan Dinas Perhubungan (Dishub).
“Ini kita sepakati dan tidak ada pembagian ke Pemkot, sepanjang itu wilayah atau zona milik warga. Lain kalau zona yang berada dalam stadion Gelora Mandiri,” jelasnya.
Taufan juga menyebut area parkir sudah ditata dengan baik. Dishub dan Polres sudah merancang area kantong-kantong parkir.
“Itu sudah ada siteplan-nya. Berhubungan dengan Dishub saja,” imbuhnya.
Berdasarkan denah yang dipetakan Dishub, ada sebanyak 8 titik kantong parkir. Keseluruhan titik itu bisa menampung 6.000 unit kendaraan roda dua dan 700 mobil.
Salah seorang Warga, Darmawan mengaku sepakat dengan tarif yang disepakati Walikota. Kata dia, nilai itu sudah cukup. Dirinya siap menjaga keamanan kendaraan suporter.
“Saya punya rumah dekat stadion. Ada lahan untuk parkir. Tadi disepakati motor 10 ribu dan mobil 20 ribu. Sudah cukup itu,” kata dia.
Saat pertemuan dengan Walikota, warga minta agar petugas parkir diberi identitas. Ada pula warga yang minta lahannya dibersihkan. (adv)
Discussion about this post