Nasional
Hari Laut Sedunia, Spiderman Kumpulkan Delapan Kantong Sampah di Pantai Parepare

PAREPARE — Memeringati hari laut sedunia World Ocean’s Day yang jatuh pada hari ini senin (8/6), kampanye peduli pada kondisi laut disuarakan diseluruh belahan dunia. Kondisi laut yang semakin memperihatinkan mendorong kampanye ini menjadi lebih gencar dilakukan,baik melalui aksi nyata maupun kampanye di media sosial.
Di Kota Parepare Sulawesi Selatan Spiderman Indonesia asal Parepare Rudi Hartono juga melakukan aksi nyata dengan membersihkan pantai dari sampah. Aksi ini dilakukan aktivis sosial dengan ciri khasnya memakai kostum superhero Spiderman.
Spiderman Parepare sendiri sudah terlihat di wilayah pantai cempae kecamatan Soreang kota Parepare sejak jam 7 pagi. Kondisi air laut yang sementara pasang tidak menyurutkan niat Spiderman ini untuk memunguti sampah di pantai. dengan cekatan Spiderman memunguti sampah yang mengapung dilaut. Alhasil aktivis ini pun berhasil mengumpulkan 8 kantung sampah plastik.
” Biasanya setiap memungut sampah hanya satu kantung saja setiap harinya,namun kali ini hari spesial,sesuai dengan tanggalnya peringatan world ocean’s day ini 8 juni,sayapun mengumpulkan 8 kantung sampah,” terang Spiderman.
Beberapa hari sebelumnya Spiderman Parepare ini juga mengumpulkan sampah dari pantai pada peringatan hari lingkungan hidup sedunia. Ia mengaku berhasil melakukan kampanye terhadap anak anak di kota Parepare,yang beberapa kali ikut membantu spiderman ini mengumpulkan sampah pantai.
” Jadi memang target kampaye kebersihan lingkungan ini tidak hanya untuk remaja dan orang dewasa,tapi juga anak-anak,karena mereka saat ini sangat butuh panutan dalam menjaga lingkungan, saya tentu tidak ingin mengecewakan mereka ” lanjut Spiderman.
Dalam aksinya Spiderman Pembersih lingkungan asal parepare ini memang kerap menarik perhatian,beberapa anak -anak bahkan sering terlihat membantu spiderman memunguti sampah dengan menggunakan kostum superhero yang berbeda.(rls)
-
Regional5 days ago
Kontraktor Parepare: Pilihan Sulit, OTT atau Tidak Ada Proyek
-
Regional5 days ago
YL : Jangan Sampai Kasus Gubernur NA Terjadi di Parepare
-
Hukum & Kriminal4 days ago
Kontraktor ‘Akui’ Ada Fee, Penegak Hukum Tunggu Apa Lagi ?
-
Regional6 days ago
Dispopar Enrekang Bakal Kembangkan Desa Wisata Kadinge, Ada Gua, Air Terjun dan Makam Kuno
-
Regional4 days ago
Simak! Ini 12 Poin Penting Acuan Jual Beli Gabah di Sidrap
-
Politik3 days ago
Tolak KLB Deli Serdang, DPC Demokrat Sidrap Nyatakan Loyal ke SBY-AHY
-
Regional7 days ago
Pemkot dan DPRD Parepare Gagas Ranperda Penyelenggaraan Pendidikan
-
Regional2 days ago
P4S Laskar Pelangi Gelar Pelatihan untuk Petani Cabai Enrekang dan Sidrap